29.3.16

>> Sulit dipercaya, Lukisan corat-coret ini terjual Rp.917 Miliar

Siapa menyangka bahwa lukisan ini begitu sangat berharga, ya...lukisan yang hanya coretan biasa dan tak berbentuk,dimana anak kecil saja hobi melakukan corat-coret ini.

Bagi orang awam, hal ini mungkin mengangap gila jika ada orang yang mau membeli lukisan yang hanya asal coret dengan harga diluar nalar, namun bagi orang yang ahli dan suka dengan karya seni, meskipun hanya lukisan sekedar coretan, mereka mau membelinya meskipun dengan harga fantastis, dan hal ini benar-benar terbukti ada dan terjadi, sebagaimana lukisan karya Edwin Parker asal Amerika Serikat yang berjudul “Untitled ( New York City )” dibuat pada tahun 1968 telah laku terjual di sebuah rumah lelang internasional " Christie " dengan harga US 70,5 Juta atau setara dengan Rp.917 Miliar.

Bagi orang awam mungkin akan terus bertanya-tanya apa sebenarnya nilai dan kelebihan dari lukisan ini, dan tentu saja yang bisa menjawabnya adalah sang Pelukis nya sendiri dan sang pembeli lukisanya.