Ponte Vecchio atau juga dikenal sebagai Old Bridge, adalah sebuah jembatan lengkung tertutup di atas Sungai Arno, di Florence, Italia. Jembatan ini terkenal dengan toko-toko etniknya yang dibangun di sepanjang jembatan. Barang-barang yang ditawarkan di sepanjang Ponte Vecchio adalah perhiasan, art dealer dan penjual souvenir. Jembatan ini diyakini pertama kali dibangun pada zaman Romawi, ketika via Cassia menyeberangi sungai kala itu.
Setelah hancur akibat banjir pada tahun 1117, jembatan ini kembali dibangun dari batu, dan sayangnya hanyut lagi pada 1333. Selain itu, ada banyak gembok yang digantungkan di berbagai tempat di sepanjang Ponte Vecchio, terutama di pagar di sekitar patung Benvenuto Cellini. Ini merupakan tradisi baru di Ponte Vecchio, meskipun hal tersebut sebelumnya telah dipraktikkan di Rusia dan di Asia.